Atasi Dampak Ekonomi, Bank Nagari Sebar 2 Ton Beras Di Luak Limopuluah

by -

Semangatnews Payakumbuh – Untuk mengatasi dampak ekonomi terhadap penyebaran virus Corona, Bank Nagari Cabang Payakumbuh menyalurkan bantuan berupa sembako. Setidaknya ada 2 ton beras yang dibagikan Bank Nagari Cabang Payakumbuh untuk masyarakat Lual Limopuluah.

Beras tersebut, masing-masing 1 ton untuk Kota Payakumbuh dan 1 ton untuk Kabupaten Limapuluh Kota. “Beras sudah kita bagikan sebanyak 1 ton untuk masing-masing daerah,” terang Hafid Dauli Kepala Bank Nagari Cabang Payakumbuh pada Rabu (20/5) siang.

Bantua beras tersebut, kata Hafid, diterima Walikota Riza Falepi dan Bupati Irfendi Arbi. “Bantuan tersebut merupakan CSR Bank Nagari dalam mengatasi dampak ekonomi penyebaran Corona,” katanya. (011)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.