[LOKER Bank Indonesia]: Lulusan S1 Ekonomi Posisi Tenaga Swakelola DSPP BI 2021

by -
Logo Bank Indonesia. (Foto: Dok. Istimewa)
Logo Bank Indonesia. (Foto: Dok. Istimewa)

SEMANGATNEWS.COM – Bank Indonesia (BI) membuka posisi pekerjaan untuk bagian Tenaga Swakelola Departemen Penyelenggaraan Sistem Pembayaran (DSPP) tahun 2021.

Bagi lulusan atau sarjana ekonomi serta yang memiliki pengalaman lebih berpeluang untuk segera menempati posisi tersebut.

Selain itu, sebagai Bank Sentral Pemerintah Indonesia, Bank Indonesia juga membutuhkan tenaga yang bisa dan mampu berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris dengan baik dan benar.

 

Berikut sejumlah persyaratan yang dibutuhkan dan batas waktu pendaftaran:

 

Kualifikasi umum:

1. Pendidikan minimal S1 jurusan Ilmu Ekonomi, Studi Pembangunan, Perbankan, Statistik, Teknik Industri atau jurusan lain yang memiliki korelasi dengan posisi yang dibutuhkan bagi yang berpengalaman atau Fresh Graduate.

2. Berusia maksimal 30 tahun per Agustus 2021.

3. Menguasai Microsof Office (Word, Excel, Powerpoint dan Outlook).

4. Mampu berkomunikasi dalam bahasa Inggris baik secara lisan maupun tulisan.

5. Tidak pernah diberi sanksi oleh Bank Indonesia terkait pelaksanaan pengadaan sebelumnya di BI.

 

Kualifikasi tambahan:

1. Mempunyai pengetahuan dan mengikuti isu-isu terkini baik dari dalam negeri maupun luar negeri terkait bidang ekonomi, keuangan digital dan perbankan.

2. Menguasai software pengolahan data untuk statistik, ekonometrika seperti E-views, SPSS, Stata, R dan sebagainya.

3. Memiliki pengalaman menyusun kuesioner, monitoring kegiatan dan tabulasi data informasi hasil survei atau monitoring.

4. Berpengalaman dalam penyusunan model bisnis, menyusun dan analisis data, dan koordinasi dengan pihak terkait dalam pengumpulan informasi maupun konfirmasi.

5. Berpengalaman dan mengetahui bidang sistem pembayaran menjadi nilai tambah atau faktor X yang sangat dipertimbangkan.

 

Berikut berkas lamaran yang di-scan dalam format .pdf:

1. Curriculum Vitae (CV) atau riwayat hidup.

2. Ijazah dan transkrip nilai

3. KTP dan NPWP

4. Foto formal berwarna ukuran 4X6

5. Sertifikat TOEFL/TOEIC/IELTS yang masih berlaku.

 

Surat lamaran dialamatkan kepada Kepala Grup Elektronifikasi dan Standarisasi Kompetensi SP_PUR Gedung D Lantai 4, Kompleks Perkantoran Bank Indonesia, jalan MH Thamrin nomor 2, Jakarta Pusat – 10110 dengan menyertakan nominal gaji yang diinginkan.

Jika anda berminat dan memiliki kualifikasi yang dibutuhkan itu, bisa mengirimkan berkasnya ke alamat e-mail: [email protected] dan [email protected] dengan subjek Lowongan Tenaga Swakelola-DPSP Bank Indonesia.

Untuk pemberitahuan, lowongan kerja di Bank Indonesia tidak dipungut biaya sepersenpun.

Yang akan diproses untuk ke tahap berikutnya merupakan pelamar yang memenuhi kualifikasi dan persyaratan.

Lowongan kerja BI Lainnya:

Batas akhir pendaftaran 21 Agustus 2021.

(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.