Peran Aktif Babinsa Dalam TMMD Kendal

by -

Peran Aktif Babinsa Dalam TMMD Kendal

Semangatnews, Kendal – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 109 Kodim 0715/Kendal tidak terlepas dari peran aktif Babinsa. Saat Pra TMMD 109 digelar di Desa Sendang Kulon Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal, Babinsa menjadi unsur pendukung terpenting dalam program tersebut.

Dari segi sudut pandang kegiatan apapun Babinsa selalu digaris yang paling terdepan. Seperti Babinsa Desa Sendang Kulon, Serda Rosi. Rosi merupakan Babinsa Desa Sendang Kulon yang selama melaksanakan tugas pembinaan wilayah, telah mampu mempedomani dan mengamalkan 8 wajib TNI. Ini membuat keberadaannya di wilayah idola dan dinantikan oleh masyarakat. Sikap ramah tamah dan sopan santun, peduli, peka terhadap permasalahan di masyarakat, menjadikan Serda Rosi yang berdinas di Koramil 05/Cepiring selalu diharapkan oleh warga.

“Saya sebagai Babinsa harus mampu merebut hati rakyat dengan menjadi contoh serta suri tauladan dalam bersikap dan bertindak untuk menjadi pelopor dalam mengatasi berbagai masalah terutama pada pelaksanaan TMMD kali ini,” ungkap Serda Rosi. (Pendim 0715/Kendal)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.