Pemuda PIP Wisma Lestari Peringati Isra’ Mi’raj

by -

SEMANGAT DADOK TUNGGUL HITAM – Peringatan Isra’ Mi’raj di komplek Pondok Indah Permai, Wisma Lestari Dadok Tunggul Hitam Padang dilakukan sangat meriah oleh para generasi muda komplek dengan berbagai acara, MTQ, lomba MTQ,lomba adzan,lomba tahfiz,lomba sholat serta juga kegiatan sosial bergotong royong membersihkan Mushala Babul Jannah yang ada di komplek ini. Kegiatan ini berlansung sejak tgl, 27-30 April 2017.

Ketua Pembina Mushalla Babul Jannah Dr. H Nurasa Darun M.A disela sela kesibukan acara menyampaikan,  peringatan Isra’  Mi’raj di Komplek PIP dan Wisma Lestari semerak. Hal ini dikarena para pemuda dan pemudi komplek mengambil peran dan saling kerjasama yang juga dibantu oleh para orang tua dan uztad di lingkungan komplek ini , di Dadok Tunggul Hitam Padang, Minggu (30/4/2017)

Semangat peringatan Isra’ Mi’raj telah memberikan motivasi bagi generasi muda kami selain mengambil hikmah perjalanan Nabi Muhammad menjeput kewajiban Sholat lima waktu, menambah hubungan silaturrahmi warga komplek yang bersama-sama memeriah acara ini, ujarnya

Ketua Acara Luthfi Ariq Kamal juga menyampaikan, kegiatan peringatan ini  di bimbing oleh dua ustad yakni Dr. H Nurasa Darun M.A, Yusra S.Pdi dan Drs. H Yetrizal Khatib.

” Berkat dukungan dorang bapak-ibuk komplek ini kami memberanikan diri untuk menyelenggarakan acara Isra’ Mi’raj tahun ini sebagai upaya membangun akidah dan ibadah serta  menjadikan amalan ilmu pengetahuan sebagaimana suruhan perintah Allah Subhanahu Wa Ta’alla, ” katanya

Lutfi juga mengatakan, peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW  adalah momen mukjizat untuk mendekatkan diri dan meyakini kebesaran Allah SWT. Apa pun bentuk kehidupan di muka bumi, hanya Allah Subhanahu Wa Ta’alla yang Maha Esa, Maha Mengetahui , Maha Kuasa yang selalu mengawasi kehidupan kita.

Isra’ Mi’raj  juga dapat kita jadikan sebagai sarana introspeksi diri kita untuk memperbaharui kualitas untuk terus belajar dari alam yang begitu luas. Dari proses belajar tersebut manusia dapat mengetahui kebesaran ayat-ayat Suci ALLAH SWT dengan berupaya meningkatkan pengetahuan dengan bekal iman yang kuat. (By: Hammand Shiddiq Z)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.