Vaksinasi Serentak di Jajaran Kodim 0613/Ciamis pada Ratusan Prajurit

by -

SEMANGATNEWS.COM – Vaksinasi tahap Kedua yang diprioritaskan kepada pelayan publik mulai dilakasanakan di Kabupaten Ciamis. Ratusan prajurit TNI Kodim 0613/Ciamis serentak diberikan suntik vaksin Covid-19 di Aula Makodim 0613/Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (2 Maret 2021).

Ratusan prajurit TNI Ciamis – Vaksinasi tahap Kedua yang diprioritaskan kepada pelayan publik mulai dilakasanakan di Kabupaten Ciamis. Ratusan prajurit TNI Kodim 0613/Ciamis serentak diberikan suntik vaksin Covid-19 di Aula Makodim 0613/Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (2 Maret 2021).

Ratusan prajurit TNI Angkatan Darat di wilayah teritorial Kodim 0613/Ciamis yang melaksanakan vaksinasi yakni, 180 orang dilaksanakan di Makodim Ciamis. Selain itu, 280 prajurit lainnya yang merupakan Babinsa Kodim 0613/Ciamis dilaksanakan di wilayah teritorial tugas masing-masing.

Komandan Kodim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani, S.Sos., M.A.P., melalui Kasdim 0613/Ciamis Mayor Arh Wilde Pangalerang mengatakan, kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan serentak merupakan perintah dari atasan. Tujuannya untuk mengatasi pandemi Covid-19.

“Saat ini di Kodim 180 orang prajurit TNI AD, sementara untuk Babinsa di kecamatan masing-masing supaya tidak terjadi kerumunan,” ungkapnya.

Pelaksanaan vaksinasi, petugas kesehatan dibagi dalam tiga tim. Dari mulai pemeriksaan data, skrining atau pemeriksaan singkat hingga proses vaksinasi.

Setelah selesai disuntik, prajurit diminta untuk menunggu selama 30 menit lalu diberikan surat bukti telah divaksinasi. Kemudian akan menjalani proses vaksinasi kedua setelah 14 hari.

Wilde berpesan kepada para prajurit TNI di Ciamis yang telah divaksinasi agar tetap melaksanakan protokol kesehatan 5M. Sehingga vaksinasi ini bisa efektif dan terhindar dari paparan virus Corona sampai antibodi terbentuk sekitar 28 hari. Pendim 0613/Ciamis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.