10 Daerah Ekonomi Terbesar di RI

by -
Kota Jakarta

SEMANGAT JAKARTA – Lebih dari setengah ekonomi Indonesia memang bersumber dari pulau Jawa. Akan tetapi, bila dilihat lebih jauh lagi ternyata sekitar 1/5 ekonomi Indonesia ada di kawasan Jakarta dan sekitarnya.

Pekerjaan berat bagi pemerintah untuk bisa menggeser porsi ekonomi ke daerah lain, sehingga mampu menciptakan pemerataan.

Hal ini bisa disimpulkan berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) yang dikutip detikFinance, Selasa (9/5/2017).

Data itu menunjukkan bahwa khusus Jakarta, menguasai setidaknya 16,95% ekonomi Indonesia pada 2015. Jakarta Pusat memegang porsi paling tinggi yaitu sebesar 4,14%.

Setelah Jakarta, maka Surabaya yang menjadi kota terbesar selanjutnya dengan porsi ekonomi 3,78%. Kota terbesar ketiga adalah tetangga Jakarta, yaitu Kabupaten Bekasi dengan porsi 2,11%.

Berikut 10 kota terbesar di Indonesia:

1. DKI Jakarta 16,95%
2. Kota Surabaya 3,48%
3. Kabupaten Bekasi 2,11%
4. Kota Bandung 1,68%
5. Kabupaten Bogor 1,44%
6. Kabupaten Karawang 1,43%
7. Kota Medan 1,41%
8. Kabupaten Sidoarjo 1,25%
9. Kabupaten Bengkalis 1,16%
10. Kota Semarang 1,15%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.