Mahasiswa UNES ke DPRD Sumbar Bahas Transparansi Data dan Pembangunan Gedung Baru

by -
Mahasiswa UNES ke DPRD Sumbar Bahas Transparansi Data dan Pembangunan Gedung Baru
Mahasiswa UNES ke DPRD Sumbar Bahas Transparansi Data dan Pembangunan Gedung Baru

PADANG, SEMANGATNEWS.COM – Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Eka Sakti Padang melakukan kunjungan studi lapangan ke DPRD Sumbar pada Jumat, (2/2/2024). Sekretaris DPRD Sumbar, H. Raflis, SH, MM, menyambut kunjungan tersebut bersama dengan jajaran pimpinan lainnya.

Menurut DR.Riswanto Baktiar, S.AP, dosen pembimbing, kunjungan ini bertujuan untuk memahami tugas pokok, fungsi, dan kewenangan DPRD Provinsi Sumatera Barat. Sebanyak 110 mahasiswa terlibat dalam kunjungan ini untuk mendapatkan informasi yang akan digunakan dalam penyelesaian matakuliah tertentu.

Raflis menjelaskan bahwa selama ini DPRD Sumbar fokus pada perbaikan gedung induk. Kini, dengan adanya gedung baru berlantai enam, transparansi dalam pembahasan APBD menjadi lebih terjamin. Raflis menegaskan bahwa tidak ada lagi angka yang “tersuruk-suruk” atau tersembunyi, memastikan keterbukaan dalam setiap kegiatan DPRD Sumbar.

Gedung baru tersebut memiliki ruang rapat Bamus di lantai satu, sementara lantai dua hingga enam diperuntukkan sebagai ruang komisi dengan pembagian kursi di DPRD Sumbar yang saat ini dikuasai oleh beberapa partai, di antaranya Gerindra, PKS, Demokrat, PAN, Golkar, Nasdem, PDI, PPP, dan PKB.

Kunjungan ini diharapkan memberikan kontribusi positif bagi mahasiswa UNES dalam pemahaman mereka tentang dinamika politik dan tata kelola pemerintahan daerah.(Qan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.