Musrenbang Tahun 2023, Pemkab Solok Susun RKPD Tahun 2024

by -

SEMANGATNEWS.COM, SOLOK – Pemerintah Kabupaten Solok menggelar Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2023, Senin (20/3/2023) di Gedung Solok Nan Indah.

Musrenbang ini bertemakan Mempercepat Tranformasi Ekonomi melalui sektor Pertanian, UMKM, Perdagangan dan Pariwisata secara Inklusif dan Berkelanjutan.

Bupati Solok mengatakan Musrenbang Tahun 2023 ini dalam rangka menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2024.

“Berdasarkan RPJMD proyeksi APBD Kabupaten Solok Tahun 2024 adalah 1.418 Triliun. Pendapatan Asli Daerah (PAD) 91 Milyar,

Pendapatan transfer 1.270 Triliun dan lain lain 56 Milyar, ini adalah RPJMD kita,” katanya.

Ia mengatakan Pemkab Solok dalam rangka meningkatkan PAD akan menambah satu Kepala Bidang di Badan Keuangan Daerah.

“Tugasnya adalah mendata semua potensi untuk bisa meningkatkan PAD Kab. Solok karena belum maksimal,” katanya.

Ia menambahkan, Pemkab Solok akan mewujudkan Kabupaten Solok sebagai daerah wisata.

“Saya meminta Camat dan Wali Nagari agar siap bekerjasama untuk mewujudkan hal tersebut,” imbuhnya

Plt Kepala Bapelitbang, Nafri, mengatakan tujuan Musrenbang RKPD tahun 2023 ini untuk mematangkan rancangan RKPD tahun 2024 menjadi rancangan akhir RKPD.

“Lalu, untuk mensinergikan intervensi berbagai pihak, berbagai sektor dan tingkatan pemerintah dalam penanganan isu isu strategis serta media konsultasi publik bagi segenap pemangku kepentingan untuk mendukung implementasi program dan kegiatan,” katanya.

Untuk itu, acuan dalam penyusunan RKPD tahun 2024 berdasarkan evaluasi capaian kinerja tahun 2022 dan erintah pembangunan nasional, isu – isu strategis yang berkembang saat ini dan juga prediksi masa mendatang baik di daerah, regional, nasional maupun global.

“Rancangan RKPD tahun 2024 mengangkat tema Mempercepat ekonomi melalui sektor pertanian, umkm, pariwisata secara implusif dan berkelanjutan,” tuturnya.

Kemudian, Wali Nagari menyampaikan skala prioritas pembangunan diantaranya :

Nagari Aie Batumbuak, membangun Pagar untuk SMP 4. Nagari Batang Barus, SD 07 mengusulkan Penambahan Ruang belajar Baru. Nagari Cupak, membangun bahu jalan, di ruas jalan Kabupaten dan pelebaran serta membuka jalan lingkar jalan ketempat wisata air panas. Nagari Koto Gadang Guguak mengusulkan memperbaikan ruas jalan dari Talago ka Tabek Panjang dan membenahkan wisata Tabek Panjang. Nagari Panyakalan mengusulkan memelihara Jalan Kab. dengan hot mix dan mengecor jalan ke lokasi wisata Hexagon Sepanjang 4KM. Nagari Saok Laweh mengusulkan merehab Puskesman pembantu.

\Nagari Bukit Bais mengusulkan pengerasan jalan lingkungan dan Jalan wisata serta mengembangan wisata Gua Basurek Nagari Sungai Durian mengusulkan permohonan bantuan alat untuk produksi UMKM. Nagari Taruang taruang, Irigasi tersier sawah jantan. Nagari Sumani, jalan lingkar pasar sumani dan Penerangan jalan umum. Nagari Tikalak membangunan jaringan baru perpipaan dari rumah ke rumah. Dilam memperbaiki jalan di Parambahan ke Kubang Duo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.