Soal Majunya Fakhrizal Dipertanyakan Komisi III pada RDP dengan Kapolri

by -

Soal Majunya Fakhrizal Dipertanyakan Komisi III pada RDP dengan Kapolri

Semangatnews, Jakarta – Soal hebohnya Kapolda Sumbar maju sebagai calon Gubernur Sumbar menjadi sorotan dari Komisi III DPR RI pada gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kapolri Rabu (20/11).

Rapat memanas saat Komisi III menuding Kapolda Sumbar Irjen Pol Fakhrizal deklarasi maju sebagai salah Cagub Sumbar di Pilkada 2020.
Adalah politisi PDIP Masinton yang menggelindingkan bola mempertanyakan posisi Fakhrizal.

“Bagaimana ini ada Kapolda maju Pilkada, sebut saja Kapolda Sumbar,” ujar Politisi PDI Perjuangan, Masinton di ruang RDP.

Pada RDP tersebut, Kapolri Jenderal Pol Idham Azis menjawab dengan to the point. “Soal Kapolda yang ikut Pilkada, kita harus ganti. Hanya itu obatnya,” ujar Idham dengan mantap.

Irjen Pol Fakhrizal saat ini masih aktif sebagai Kapolda Sumbar dan tetap mengutamakan tugas Polri yang diperintahkan Kapolri kepadanya.
Irjen Pol Fakhrizal memang diinginkan banyak masyarakat Sumbar maju sebagai Cagub Independen di Pilkada Sumbar.

“Saat ini saya masih Kapolda dengan tugas yang diamanahkan pimpinan tertinggi Polri dan soal Pilkada itu bentuk aspirasi tokoh masyarakat di Sumbar yang meminta saya maju sebagai Cagub.”

“Saya terharu, sekaligus bangga masih ada masyarakat minta anggota Polri maju Cagub,” ujar Fakhrizal dihubungi usai menghadiri RDP Komisi III DPR RI.

Tapi kata Fakhrizal kini disebut maju berpasangan dengan Cawagubnya Genius Umar (Wali Kota Pariaman) tetap berprinsip sebagai Bhayangkara negara.

“Saya prajurit Bhayangkara, punya prinsip selalu patuh pada putusan pimpinan tertinggi Polri institusi saya,” ujar Fakhrizal. (smngtnews/hl)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.