Walikota Payakumbuh Himbau Warganya Tak Berhura-hura Dimalam Pergantian Tahun.

by -

Semangatnews,Payakumbuh-Sehubungan dengan semangat deklarasi Payakumbuh menolak penyakit masyarakat (Pekat) beberapa waktu yang lalu dan berkenaan dengan pergantian tahun baru masehi 2019 maka Walikota Payakumbuh mengeluarkan Surat Himbauan kepada masyarakat kota Payakumbuh.

Surat Himbauan yang dikeluarkan Walikota Payakumbuh, Riza Falepi yang bernomorkan : 451/974/Kesra/XII/2018 tentang, pergantian tahun baru masehi di Kota Payakumbuh, dilayangkan ke Wartawan Semangatnews.com via WA pada Jumat, (21/12) pagi,
Sehubungan dengan semangat Deklarasi Payakumbuh Menolak Penyakit Masyarakat, maka dengan ini Walikota Payakumbuh himbau sebagai berikut:

1. Kepada masyarakat Kota Payakumbuh untuk tidak mengadakan pesta pergantian Tahun Baru Masehi 2019 dengan acara yang mengandung maksiat, hura-hura, pesta kembang api dan petasan yang dapat mengganggu ketertiban umum.

2. Kepada aparat keamanan diminta untuk meningkatkan patron dan pengawasan terhadap tempat-tempat yang berkemungkinan dilakukan kegiatan pada point 1 terkait perayaan malam Tahun Baru Masehi 2019

3. Kepada pemilik/pengelola tempat hiburan/cafe/restoran untuk beroperasional seperti biasa dan tidak mengadakan kegiatan khusus yang berkaitan dengan pergantian Tahun Baru Masehi 2019

4. Kepada orangtua agar memberikan pemahaman dan melakukan pengawasan kepada keluarganya terhadap dampak negatif perilaku maksiat dan hura-hura dalam pergantian Tahun Baru

5. Kepada Ketua RT, Ketua RW, Ketua LPM dan Lurah sekota Payakumbuh, untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan di wilayah masing-masing

6. Kepada Ninik mamak, alim ulama dan tokoh masyarakat untuk membantu mensosialisasikan himbauan Walikota Payakumbuh ini dalam rangka mendukung Payakumbuh bebas makasiat.

7. Kepada pengurus masjid, mushalla dan sarana ibadah lainnya untuk mengisi malam pergantian Tahun Baru dengan meningkatkan ibadah, muhasabah atau kegiatan positif lainnya terutama untuk generasi muda.

“Demikianlah himbauan ini dibuat untuk dilaksanakan Sebagaimana mestinya,” harap Walikota Payakumbuh Riza Falepi. (jn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.