MI (21 Tahun) Dinyatakan Sembuh Dari Covid-19

by -

MI (21 Tahun) Dinyatakan Sembuh Dari Covid-19

Semangatnews, Solok Selatan – Satu orang lagi hari ini dinyatakan sembuh dari Covid-19 di Solok Selatan. Pasien yang berinisial MI (21 thn) tersebut dinyatakan sembuh setelah memperoleh hasil negatif dari 2 kali uji swab berturut-turut. MI merupakan pasien kedelapan yang telah dinyatakan sembuh dari 9 orang yang terpapar Covid.

“Syukur Alhamdulillah, hari ini salah seorang warga kita MI (21 thn), Laki-Laki, asal Pekonina, Pauh Duo, telah dinyatakan sembuh oleh Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand,” terang Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid Solsel Abdul Rahman, didampingi Kadis Kesehatan Novirman, Kamis (9/7/20)

Dengan kesembuhan MI ini, maka menurut Rahman, dari 9 orang yang dinyatakan positif Covid di Solsel, Alhamdulillah 8 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh.

MI sendiri dinyatakan positif pada tanggal 23/6 silam. MI adalah warga Sapan Sari Pekonina, Kec. Pauh Duo, dan merupakan santri di salah satu pondok pesantren di Jawa Tengah.

Sementara itu, Kadis Kesehatan yang juga Juru Bicara Gugus Tugas Novirman mengatakan bahwa saat ini masih ada 1 orang pasien positif lagi yang masih menjalani isolasi, yakni My (50 Thn). Hasil swab My sebelumnya sudah dinyatakan negatif. Namun untuk hasil swab kedua kalinya yang keluar hari ini, yang bersangkutan dinyatakan inkonklusif.

“Artinya, jika inkonklusif, perlu dilakukan uji swab ulang karna hasilnya sedikit meragukan. Mudah-mudahan hasil swab ulangnya nanti beliau juga negatif,” harapnya.

Foto : Dokumentasi Jumpa Pers Ketua Gugus Tugas, Sekdakab, Kadis Kesehatan, dan Kalaksa BPBD terkait Covid-19 di Solsel.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.