Siapa Penyelamat Luffy dan Aliansi? CP0 Dibantu Laksamana Angkatan Laut (Teori One Piece)

by -
by
pict-ilst-ist.

Lantas Siapakah yang Akan Membantu Luffy dan Aliansi Untuk Mengatasi Ancaman Besar Tersebut?

Minggu ini Manga One Piece sudah dipastikan libur karena Oda sensei sudah mengkonfirmasi dengan kalimat sakti break next weeknya di manga episode1028,

Tapi para fans tidak perlu kuatir,  karena kita masih bisa berspekulasi tentang kondisi  Luffy dan kawan-kawan apabila Kaido sudah tumbang.

Terdapat beberapa kemungkinan yang bisa saja terjadi pasca kekalahan Beast Pirate Kaido:

Shank Datang Menyelamatkan Luffy

Ini merupakan kemungkinan yang paling masuk akal, karena sebelumnya shank sempat berkata akan segera bertemu dengan Luffy dalam waktu dekat pasca kemunculan Luffy di koran milik Morgan.

Teach Akan Ikut Campur

Boleh Jadi Kurohige (Teach) akan datang ke Wano untuk sebuah tujuan yaitu mengambil buah iblisnya Kaido apabila pimpinan Bajak laut Beast ini mati.

Sejauh ini pergerakan Teach dalam mencari buah iblis kuat dan ambisinya mengusai dunia sudah semakin kentara.

Mungkin saja kehadiran Teach akan memecah keadaan serta memberikan peluang bagi Luffy dan aliansi untuk kabur dari kejaran Laksamana Angkatan Laut dan CP0.

Selain itu dikapal bajak laut Teach saat ini terselip satu sosok yang sangat peduli kepadanasib  Nico Robin yaitu Mantan Admiral “Aokiji.”

Kemunculan Legenda Wano

Hal ini masih menjadi spekulasi karena siapapun orangnya, seorang Legenda tentunya memiliki kekuatan yang besar dan cukup untuk menghadang para marinir suruhan pemerintah dunia.

Bisa saja Luffy dan aliansi akan diselamatkan oleh sosok yang satu ini.

Munculnya salah satu anggota Bajak Laut Roger

Ini adalah teori yang sudah lama muncul dikalangan Fans One Piece,.

Kemunculan Scooper gaban yang merupakan salah satu anggota terkuat dari bajak laut roger mungkin bisa menjadi penghalang tertangkapnya robin serta kru Mugiwara lainnya. (*)

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.